Example floating
Example floating
BeritaDaerahPadangsidimpuanSumut

Derita Epilepsi, Bocah 9 Tahun Tenggelam di Kolam Renang

56
×

Derita Epilepsi, Bocah 9 Tahun Tenggelam di Kolam Renang

Sebarkan artikel ini
Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Wira Prayatna, dan anggota saat membawa bocah berusia 9 tahun, AK, ke Puskesmas usai tenggelam di Kolam Renang Kaisar Waterboom untuk penanganan lebih lanjut
Pertolongan Pertama: Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Wira Prayatna, dan anggota saat membawa bocah berusia 9 tahun, AK, ke Puskesmas usai tenggelam di Kolam Renang Kaisar Waterboom untuk penanganan lebih lanjut. (Foto: Dok Humas Polres Padangsidimpuan)

PIONERNEWS.COM, PADANGSIDIMPUAN – Seorang bocah berusia 9 tahun, AK, tenggelam di Kolam Renang Kaisar Waterboom di Kecamatan Angkola Julu, Kota Padangsidimpuan, saat tengah berlibur, pada Sabtu (05/04/2025) siang.

Beruntung, nyawa bocah Kelas II Sekolah Dasar itu berhasil diselamatkan oleh petugas Kolam Renang dan personel Polres Padangsidimpuan yang tengah berpatroli dalam rangka pengamanan libur Lebaran Idul Fitri 1446 H.

Informasi dihimpun, sebelumnya bocah yang tinggal di Jalan Melati, Kelurahan Ujung Padang, Kecamatan Padangsidimpuan ini, sedang liburan di Kolam Renang Kaisar Waterboom bersama orangtuanya, Marisa Habis (34).

Di saat sedang berenang, diduga bocah malang ini sempat terlepas dari pengawasan orangtuanya. Walhasil, bocah malang itu sempat tenggelam. Saat bersamaan, Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Wira Prayatna, dan anggota sedang berpatroli di sekitar lokasi.

Kapolres langsung menemukan adanya anak yang tenggelam. Bersama anggota, Kapolres langsung melakukan pertolongan pertama ke anak tersebut dan membawanya ke Puskesmas terdekat guna penanganan medis lebih lanjut.

Kepada wartawan, Kapolres turut membenarkan adanya insiden di Kolam Renang tersebut. Beruntung, bocah tersebut berhasil diselamatkan. Ia mengimbau ke segenap orangtua yang berlibur, agar ekstra ketat mengawasi anak-anaknya.

“Supaya, insiden-insiden serupa tidak terulang kembali di kemudian hari,” kata Kapolres.(Reza FH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *