PIONERNEWS.COM, TAPANULI SELATAN – Kapolres Tapanuli Selatan (Tapsel), AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, menekankan ke seluruh jajarannya, agar aktif dalam menindak tegas dan menanggulangi persoalan premanisme di wilayah hukumnya.
“Semua, demi menciptakan maupun menghadirkan rasa aman dan nyaman di masyarakat,” ungkap Kapolres saat memimpin Apel pagi di Halaman Mako Polres Tapsel, Senin (19/05/2025).
Dengan tegas, Kapolres mengatakan bahwa, ia memberikan atensi khusus terhadap kasus-kasus premanisme yang terjadi di wilayah hukum Polres Tapsel. Selanjutnya, kepada seluruh anggota Polres Tapsel, diimbau untuk menjauhi narkoba.
“Dan juga, tidak ada anggota yang terlibat dalam praktek perjudian dalam bentuk apapun. Karena, hal tersebut dapat merusak integritas pribadi maupun institusi Polri,” imbuhnya.
Sebelumnya, Kapolres mengingatkan bahwa, setiap anggota Polri terikat oleh kode etik profesi. Oleh karena itu, seluruh personel diharapkan selalu menjalankan tugas dengan baik, profesional, dan menghindari segala bentuk pelanggaran.
Terakhir, Kapolres juga menekankan pentingnya peningkatan pelaksanaan tugas pokok Polri, yakni sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat serta penegak hukum.
“Kami berharap seluruh personel Polres Tapsel terus meningkatkan kualitas pelayanan dan penegakan hukum secara profesional dan humanis,” tandasnya.(Reza FH)