Pelaku UMKM Pengelolaan Ikan Merasa Nyaman atas Kedekatan Kapolres Padangsidimpuan ke Masyarakat
Pionernews.com, Padangsidimpuan
Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pengelolaan ikan, Larisman, mengaku merasa nyaman atas kedekatan Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dwi Prasetyo Wibowo, SIK, dengan masyarakat.
Menurutnya, Kapolres selama ini kerap bersilaturahmi dan menyambangi rumah semua kalangan, mulai Tokoh Agama, Adat, Pemuda, Masyarakat, hingga pelaku UMKM sepertinya.
Menurutnya lagi, hal tersebut membuat ia merasa terlindungi dan terayomi, karena Kapolres tak segan datang langsung ke masyarakatnya.
Terkait pesan-pesan dari Kapolres, ia akan meneruskannya ke kalangan karyawan atau sanak saudara dan masyarakat lain. Sebab, pesan Kamtibmas dari Kapolres tersebut, sangat bagus untuk kekondusifan daerah.
“Terima kasih Pak Kapolres atas kunjungan ke sini. Kami jadi merasa lebih nyaman,” ujar Larisman saat mendapat kunjungan Kapolres di tempat usahanya di Dusun III, Desa Partihaman Saroha, Sabtu (19/11/2022) siang.
Menimpali hal tersebut, Kapolres terus memberikan dukungan dengan agar pelaku UMKM merasa lebih nyaman. Dukungan itu, melalui nomor Call Center 110 dan grup Whats App Polres Padangsidimpuan.
Dia juga meminta dukungan ke masyarakat agar jangan sungkan memberi informasi dan masukan ke Polri terkait gangguan Kamtibmas di daerahnya masing-masing. Sebab, tanpa dukungan masyarakat, Polri tak akan bisa bekerja sendiri.
“Dengan nomor tersebut, Bapak-bapak bisa memberi masukan dan informasi ke kami. Sehingga, jika ada gangguan Kamtibmas Bapak-bapak bisa lebih mudah dan cepat mendapat layanan dari kami,” jelasnya.