PIONERNEWS.COM, PADANGSIDIMPUAN – Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dudung Setyawan, SH, SIK, MH, “turun gunung” untuk basmi narkoba di wilayah hukumnya, Rabu (8/11/2023) sore.
Kapolres dan jajaran, “turun gunung” basmi narkoba, agar peredaran dan penyalahgunaan barang haram itu di Kota Padangsidimpuan benar-benar bersih. Selain narkoba, perjudian juga jadi fokus sasaran penyisiran ini.
Dalam kesempatan ini, Kapolres dan jajaran menyisir sejumlah lokasi di Desa Huta Koje, Padangsidimpuan Tenggara. Menurut Kapolres, aksi ini berawal dari laporan masyarakat.
“Bahwa, ada salah satu tempat yang kerap jadi sarana transaksi serta penyalahgunaan narkoba serta arena perjudian,” terang Kapolres, Kamis (9/11/2023) pagi.
Sesampainya di lokasi, Kapolres juga mendapati sejumlah orang. Kapolres dan jajaran, langsung memeriksa dan menggeledah semua orang yang di lokasi tersebut.
Saat pemeriksaan berlangsung, Kapolres dan jajaran, temukan satu bungkus narkotika jenis ganja dari seorang pria berinisial, GS. Lalu, personel mengamankan pria berusia 43 itu.
“Selain mengamankannya (GS-red), kami juga amankan barang bukti berupa narkotika jenis ganja. Serta, sejumlah uang dan satu unit ponsel miliknya,” urai Kapolres.
Tak berhenti di situ, saat geledah di sekitar lokasi, petugas mendapati 3 unit bong atau alat hisap sabu. Usai melakukan penyisiran, personel pun memboyong GS ke Mapolres Padangsidimpuan.
Dalam kesempatan ini, Kapolres menekankan bahwa, pihaknya akan terus meningkatkan kegiatan pemberantasan narkoba di wilayah hukum Polres Padangsidimpuan.
“Jangan ada yang coba-coba berjualan narkoba di wilayah hukum Polres Padangsidimpuan,” tegasnya.
Dukungan Kepala Desa
Sementara, Kepala Desa Huta Koje, Aspan Siregar, mengatakan bahwa, pihaknya mendukung penuh program Polri dalam memberantas peredaran narkoba dan judi.
Bahkan, ia siap membongkar segala bentuk fasilitas yang berkedok Warung kopi, namun menjadi tempat mengonsumsi narkoba dan aksi permainan judi.
“Dan kami sebagai pemerintah desa siap mendukung program Bapak Kapolres Padangsidimpuan,” tutur Aspan.
Tampak hadir mendampingi Kapolres antara lain, Kasat Resnarkoba Polres Padangsidimpuan, AKP Jasama H Sidabutar, SH. Kapolsek Batunadua AKP Andi Gustawi.
Kemudian, Kapolsek Hutaimbaru, AKP Maruhum Panggabean. KBO Sat Resnarkoba Iptu Kenborn Sinaga, dan personel Polres Padangsidimpuan lainnnya.