Example floating
Example floating
BeritaDaerahPadangsidimpuanSumut

Taty Ariyani Tambunan Jadi Wakil Ketua DPRD Padangsidimpuan Sementara

×

Taty Ariyani Tambunan Jadi Wakil Ketua DPRD Padangsidimpuan Sementara

Sebarkan artikel ini
Wakil Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan sementara, Hj Taty Ariyani Tambunan (pakai jas, jilbab, dan dasi merah) bersama anggota DPRD Kota Padangsidimpuan terpilih, Saripah Hanum Lubis (pakai jas, jilbab, dan dasi merah), saat diarak oleh ratusan masyarakat terdiri dari keluarga, kader, dan pendukung, usai pengambilan sumpah dan janji jabatan DPRD Kota Padangsidimpuan periode 2024-2029
Diarak: Wakil Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan sementara, Hj Taty Ariyani Tambunan (pakai jas, jilbab, dan dasi merah) bersama anggota DPRD Kota Padangsidimpuan terpilih, Saripah Hanum Lubis (pakai jas, jilbab, dan dasi merah), saat diarak oleh ratusan masyarakat terdiri dari keluarga, kader, dan pendukung, usai pengambilan sumpah dan janji jabatan DPRD Kota Padangsidimpuan periode 2024-2029. (Foto: Ist)

PIONERNEWS.COM, PADANGSIDIMPUAN – Politisi senior dari PDI Perjuangan, Hj Taty Ariyani Tambunan, SH, jadi Wakil Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan sementara dalam rapat paripurna pengambilan sumpah/janji jabatan periode 2024-2029.

Sebelumnya, Hj Taty Ariyani Tambunan, menjabat sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Kota Padangsidimpuan. Politisi yang sudah malang melintang di dunia perpolitikan ini sukses menjadi Wakil Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan. Di mana, pada Pemilu 2024 lalu, Hj Taty sukses memperoleh 2.420 suara.

Usai pengambilan sumpah/janji jabatan DPRD Kota Padangsidimpuan, Rabu (14/08/2024), Hj Taty mengungkapkan rasa syukurnya. Karena, masyarakat kembali memberinya amanah untuk berjuang di kursi legislatif.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Padangsidimpuan ini juga, ucapkan terima kasih ke masyarakat. Karena, pada Pemilu 2024, Partai “Wong Cilik” ini, memperoleh total 3 kursi. Artinya, masyarakat masih menaruh rasa kepercayaan besar ke PDI Perjuangan.

“Kami ucapkan syukur dan terima kasih yang mendalam ke masyarakat Kota Padangsidimpuan. Terutama, atas kepercayaannya memberikan kami amanah memperjuangkan aspirasi lewat kursi parlemen,” ucap Hj Taty.

Dalam kesempatan ini, Hj Taty juga memohon restu dan dukungan dari masyarakat. Agar, ia bersama PDI Perjuangan dapat benar-benar maksimal dalam memperjuangkan aspirasi 5 tahun ke depan.

“Kami mohon doa restu dan dukungan agar kami bisa tetap pada barisan perjuangan rakyat. Semoga, dengan hadirnya kembali PDI Perjuangan di kursi pimpinan DPRD Kota Padangsidimpuan, dapat membawa kesejahteraan dan kemakmuran rakyat,” harapnya.

Sebagai informasi, Hj Taty mengikuti prosesi pengambilan sumpah/janji jabatan bersama 29 anggota DPRD Kota Padangsidimpuan terpilih lainnya.

Selain itu, dua kader PDI Perjuangan yaitu M Fajar Dalimunthe (2.526 suara) dan Saripah Hanum Lubis (1.883 suara) juga sukses duduk di kursi DPRD Kota Padangsidimpuan.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *