PIONERNEWS.COM, TAPANULI SELATAN – Wakil Ketua DPRD, Abdul Basith Dalimunthe, mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu dan berjuang bersama pasangan Gus Irawan Pasaribu serta Jafar Syahbuddin Ritonga (BAGUS1) untuk Tapanuli Selatan (Tapsel) Kembali Bangkit.
“Kepada seluruh Tim Pemenangan dan Relawan, maupun masyarakat, mari bersama BAGUS1 kita memberikan kontribusi untuk Tapsel Kembali Bangkit,” ajak Basith di sela temu ramah dan syukuran bersama Bupati-Wakil Bupati terpilih, Gus Irawan-Jafar Syahbuddin dengan ribuan masyarakat di Istana Hasadaon, Kecamatan Batang Angkola, Kabupaten Tapsel, Senin (02/12/2024) malam.
Pertemuan meriah yang dirangkai dengan reses Masa Sidang I tahun 2024-2025, Abdul Basith Dalimunthe, dari daerah pemilihan (Dapil) III Kecamatan Batang Angkola, Sayur Matinggi, Tantom Angkola, dan Angkola Muara Tais ini, merupakan janji masyarakat untuk menggelar syukuran jika BAGUS1 menang.
“Ini merupakan janji kami untuk bertemu memotong lembu seekor dan kambing dua ekor, demi menggelar pertemuan syukuran dengan meriah, ketika Pak Gus dan Pak Jafar menang. Sebab, di 4 Kecamatan ini yaitu Batang Angkola, Sayur Matinggi, Tantom Angkola, dan Angkola Muara Tais, pasangan BAGUS1 menang,” imbuh Basith
Dalam kegiatan yang dihadiri Bupati-Wakil Bupati terpilih periode 2024-2029, Gus Irawan Pasaribu-Jafar Syahbuddin Ritonga itu, Basith sapaan karib Ketua DPC Partai Gerindra Tapsel ini berharap, kiranya pasangan BAGUS1 ini selalu diberikan kesehatan dan kekuatan, agar bisa sering-sering berkunjung dan menampung aspirasi masyarakat di 4 Kecamatan tersebut.
“Mohon doa dan dukungannya agar Pak Gus dan Pak Jafar diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah SWT agar dapat mengembalikan Tapsel Kembali Bangkit,” pinta Sekretaris Umum Tim Pemenangan BAGUS1 Tapsel itu.
Dari lubuk hati yang paling dalam, penanggungjawab Pemenangan BAGUS1 di 4 Kecamatan itu juga mengucapkan ribuan terimakasih ke seluruh Tim dan Relawan BAGUS1 maupun seluruh masyarakat, yang telah berjuang memenangkan pasangan tersebut.
“Mari kita sumbangkan pikiran dan tenaga sesuai dengan bidang masing-masing untuk bisa membangun Tapsel Kembali Bangkit. Saya juga memohon maaf, jika ada kesalahan saya secara pribadi selama ini dalam berjuang memenangkan pasangan BAGUS1,” tutupnya.
Tampak hadir, Sekretaris Wantim DPD Partai Golkar Sumut, Syahrul M Pasaribu, yang juga mantan Bupati Tapsel dua periode. Ketua Fraksi Gerindra DPRD Tapsel, Rocky AP Gultom. Anggota Fraksi Gerindra DPRD Tapsel, Irmansyah Siregar.
Kemudian, hadir juga Anggota DPRD Tapsel dari Partai Hanura, Haris Yani Tambunan. Ketua Umum Tim Pemenangan BAGUS1 Tapsel, Marasaud Harahap. Perwakilan Yayasan Haji Hasan Pinayungan, Lisliwati Pasaribu. Tokoh Masyarakat setempat, Edison Rambe (Sutan Pangeran Mahkota Alam) serta ribuan masyarakat lainnya.(Reza FH)